Foto: nstalasi seni hingga proyeksi seni dapat kamu rasakan di Temple Street. (Foto Press Release Hong Kong Tourism Board.

HKTB: Ornamen Seni ditawarkan untuk Memperindah Wisata

2 minutes, 45 seconds Read

BANDUNG — Hongkong Tourism Board (HKTB) kini menghadirkan sensasi baru di area tradisional klasik ini dan meluncurkan promosi baru selama enam bulan yang dimulai dari Desember 2023. Selain kedai makanan yang menawarkan cita rasa lokal, spot foto tematik baru juga akan menyemarakkan kawasan ini dengan sentuhan lokal dan menghidupkan suasana untuk menarik minat masyarakat setempat serta para pengunjung untuk menjelajahi satu-satunya jalanan unik ini.

Instalasi seni bercahaya

Instalasi seni bercahaya bertema Temple Street dipasang di 11 lokasi. Temukan berbagai lampu neon yang menyerupai karakter keberuntungan asal Tionghoa, seperti kelelawar dengan ikon koin yang membawa keberuntungan dan berkah, burung, bakso ikan, wadah teh herbal berbentuk buah pir, dan kepiting pedas, sembari menikmati sisi artistik budaya lokal Temple Street. Elemen-elemen nostalgia khas Hong Kong seperti gerbang kereta api juga dimasukkan ke dalam instalasi dengan desain minimalis modern, memberikan kesan tersendiri pada budaya tradisional Temple Street.

2. Rambu-rambu jalanan yang khas

Elemen artistik ditambahkan ke rambu-rambu jalan yang ada. Misalnya, ikon kartun gapura Temple Street, claypot rice, dan kepiting pedas ditambahkan ke rambu-rambu jalanan untuk memberikan informasi kepada para pengunjung secara menyenangkan, sekaligus menjadikannya sebagai objek foto yang penuh kekhasan Temple Street.

3. Proyeksi seni

Proyeksi seni menghiasi tiap langkah para pengunjung di sepanjang Temple Street, berbagai lentera, burung, dan ikon lainnya menampilkan keunikan suasana Temple Street. Dengan banyaknya pengunjung yang menjadikan Tin Hau Temple sebagai destinasi wisata, terdapat proyeksi yang menampilkan karakter Tionghoa yang merepresentasikan kebahagiaan dengan harapan dapat melimpahkan berkah bagi para pengunjung.

Selain penambahan ornamen seni, jam buka wisata kali ini juga mendapat dukungan dari Tung Wah Group of Hospital. Dengan adanya dukungan dari Tung Wah Group of Hospitals, Tin Hau Temple Complex, Yau Ma Tei yang telah berusia seabad ini, telah dinyatakan sebagai bangunan bersejarah di Hong Kong, memperpanjang jam bukanya setiap hari Sabtu dari pukul 17.00 hingga 22.00 untuk menghadirkan sentuhan budaya pada suasana malam hari di Temple Street.

Terakhir, HKTB akan meningkatkan promosi di situs website dan mempublikasikan video interaktif, serta mengoptimalkan berbagai platform streaming video dan media sosial seperti YouTube, Xiaohongshu, dan WeChat guna memaksimalkan pengaruh strategi publikasi.

Sebagai contoh, blogger Xiaohongshu dan para blogger Hong Kong yang berbasis di Tiongkok diundang untuk menjelajahi Temple Street secara langsung agar dapat merasakan pengalaman nyata.,Kkemudian mereka membagikan pengalaman budaya tradisional, kejutan baru dari kuliner dan seni, serta sentuhan budaya komunitas ini.

Hal itu, ke berbagai pasar target mulai dari Tiongkok hingga mancanegara untuk mengundang para wisatawan mengunjungi Hong Kong. Tentu saja dengan peningkatan wisatawan, HKTB sangat terbantu untuk memberikan kenyamanan berwisata lagi.

,Anto/geobdg>.

Share us:

Similar Posts

Leave a Reply