SEOUL–Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol memperingatkan bahwa Korea Utara akan tamat dan berakhir jika berusaha menyerang Korsel.
Menurut Yonhap pada Kamis (22/8), pernyataan tersebut disampaikan Yoon selama kunjungannya ke Komando Operasi Darat di Yongin, selatan Seoul. Ia menerima pengarahan tentang Ulchi Freedom Shield. Latihan militer gabungan dimulai Senin selama 11 hari.
“Rezim Korea Utara adalah kelompok paling tidak rasional di dunia yang dapat melakukan provokasi kapan saja.Hanya kesiapan militer kita yang kuat yang dapat mencegah mereka melakukan kesalahan perhitungan,” kata Yoon.
Yoon menggarisbawahi pentingnya latihan bersama dalam menilai kesiapan militer dan meningkatkan postur pertahanan gabungan sekutu terhadap meningkatnya ancaman militer Korea Utara.
“Kita harus menjelaskan kepada rezim Korea Utara bahwa invasi apa pun akan mengakhiri rezimnya. Korea Utar memimpikan unifikasi yang kuat dan terus-menerus mengincar Republik Korea,” kata Yoon, merujuk pada nama resmi Korea Selatan.