BANDUNG — Bojan Hodak memastikan tidak mematok target juara di hajatan Piala Presiden. Turnamen pra musim itu jadi pemantapan tim jelang kompetisi Liga 1.
Berbeda dengan Kakang Rudianto. Pemain belakang Persib itu ingin menjaga marwah Persib agar bida berprestasi manis di Piala Presiden.
“Demi harga diri Persib, targetnya, setiap pertandingan selalu menang. Tidak boleh kalah lawan tim manapun,” kata Kakang, Rabu 17 Juli 2024.
Menang disetiap pertandingan bukan pekerjaan mudah. Karena Persib baru dua pekan berlatih bersama. Tapi Kakang yakin, pendeknya masa persiapan tidak mengganggu keutuhan tim.
“Buat saya, persiapan yang sudah dibuat, sangat bagus untuk terjun di Piala Presiden. Saya tidak pernah ragu untuk menjaga nama baik Persib,” ungkap Kakang.
<dani/geobdg>