Tangkapan Layar: Pemain Timnas Indonesia dan juga Cerezo Osaka Justin Hubner.

Jempol! Kata STY Pengorbanan Justin Hubner untuk Indonesia di Piala Asia U-23 2024

2 minutes, 38 seconds Read

BANDUNG — Pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan Shin Tae-yong mengatakan pengorbanan yang luar biasa Justin Hubner untuk Indonesia di Piala Asia U-23 2024. Dia mengatakan sang defender langsung berangkat ke Qatar menyusul Timnas Indonesia U-23 beberapa sesaat setelah laga bersama klubnya, Cerezo Osaka bertanding.

Timnas Indonesia U-23 sebelum melawan Australia pada leg kedua Grup A Piala Asia U-23 2024. Pertandingan itu, berlangsung di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Kamis (18/4/2024) malam WIB. Garuda Muda dalam kondisi yang kurang bagus tetapi motivasi dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir begitu luar biasa.

Namun, Timnas Indonesia U-23 berusaha memperoleh kemenangan demi menjaga peluang lolos ke babak selanjutnya tetapi harus kehilangan Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta akibat terkena kartu merah. Tetapi kalau memang lagi ada keberuntungan, Timnas Indonesia U-23 mendapat tambahan kekuatan untuk bisa mengalahkan Australia.

Katanya, Klub Liga Jepang Cerezo Osaka resmi memberikan izin Justin Hubner untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024. Shin Tae-yong pun mengungkapkan bahwa Justin Hubner langsung bertolak ke Qatar, usai tampil memperkuat Cerezo Osaka dalam laga lanjutan J.League atau kasta tertinggi Liga Jepang, pada Rabu (17/4/2024).

Dia menuturkan pemain berusia 20 tahun itu akan tiba, Kamis (18/4/2024) pagi hari, waktu Doha untuk bergabung dengan Timnas Indonesia U-23.

“Justin habis pertandingan Piala (Liga) Jepang usai laga langsung jalan dari stadion ke bandara untuk ke sini. Saat pagi hari tiba (waktu doha),” tutur Shin Tae-yong di Doha, Rabu (17/4/2024).

Sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia U-23, Justin Hubner terlebih dahulu membantu Cerezo Osaka. Meraih kemenangan 1-0 atas Iwate Grulla Morioka di putaran kedua Piala Liga Jepang 2023/2024. Dalam laga tersebut Justin Hubner dipercaya menjaga lini pertahan Cerezo Osaka sejak menit awal.

Benar saja, perjuangan Justin langsung dibayar dengan kemenangaan Timnas Indonesia atas Australia. Dengan skor 1-0, yang dicetak oleh Komah Teguh memanfaatkan assit dari Nathan. Kata STY, Justin sangat total dan dengan hati bersama Timnas Indonesia U-23, di Piala Asia U-23 2024. Dengan kemenangan ini Timnas Indonesia merangsek di posisi ke 2 diklasemen grup A. Dibawah Qatar usai menang juga dengan Jordania dengan skor 2-1 untuk Timnas Qatar.

“Jadi, Pemuncak klasemen. Qatar dengan nilai 6, 2 kali menang (dengan Indonesia 2-0 dan Jordania 2-1). Disusul Timnas Indonesia dengan nilai 3, (1 kali kalah-1 kali menang) kalah dengan Qatar 0-2 dan menang 1-0 dengan Australia.

“Kemudian peringkat ke 3. Australia nilai 1, (dari 1 kali imbang dan 1 kali kalah). Serta peringkat ke 4 yakni Jordania, dari 1 kali imbang dan 1 kali kalah. Namun selisih kemasukan lebih banyak dibangding Australia,” tandasnya. <Anto/geobdg>

Share us:

Similar Posts

Leave a Reply