BANDUNG — Pelatih Jerman Julian Nagelsmann secara terbuka mengakui kekalahan timnya atas Spanyol. Telat merespon permainan Spanyol penyebab kekalahan timnya.
Die Mannschaft mengawali laga perempat final dengan permainan lamban. Mereka terlambat panas hingga La Furi Roja di atas angin.
“Kami telat panas. Baru bisa menekan Spanyol di menit 60 hingga laga usai. Kami kalah karena tidak mampu memberikan tekanan yang cukup di sayap,” ungkap Nagelsmann di laman resmi Euro 2024.
Jerman memang bisa menunjukkan kehebatan dan kekuatannya. Beberapa kali membuat kiper Spanyol jatuh bangun mengamankan gawangnya. Tapi gol kemenangan tidak juga datang. Hingga gol tandukan Mikel Merino membuat Jerman menangis.
“Selamat kepada Spanyol karena berhasil mencapai semifinal. Kami kebobolan gol penentu kemengan Spanyol di menit akhir. Dan semuanya selesai,” kata Nagelsmann.
<dani/geobdg>