Foto: Aritis papan atas Indonesia Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Dijuluki Sultan Andara, Ini dia deretan Bisnis Raffi Ahmad Menggurita

2 minutes, 59 seconds Read

BANDUNG — Artis beken Indonesia yang sempat diisukan dekat dengan artis-artis papan atas dijagat dunia entertainmen yakni Raffi Ahmad adalah selebriti sekaligus presenter kondang yang wajahnya capkali muncul di layar kaca. Selain aktif di dunia hiburan Tanah Air, artis yang dijuluki ‘Sultan Andara’ ini juga punya sederet bisnis yang menjadikannya tajir.

Bahkan Raffi mengakui bahwa saat ini sumber utama penghasilannya adalah dari bisnis, bukan lagi dari tampil di televisi. Bersama istrinya, tercintanya Nagita Slavina, Raffi membangun sebuah perusahaan induk RANS Entertainment yang berfokus di bidang hiburan dan gaya hidup. Ini dia sederet bisnis milik Raffi Ahmad:

1. RANS Entertainment

RANS Entertainment ini adalah media hiburan yang difokuskan diplatform media sosial, agensi digital, aktivitas komunitas, event offline, serta kerja sama branding dengan berbagai kalangan. Berdiri tahun 2015,

Raffi-Nagita mengambil langkah besar dengan mengembangkan gurita RANS Entertainment, seperti RANS Music, PowerRANSgers, RA Pictures, RANS Animation Studio, RANS Zoo dan RANS E-Sports. Hal itu, lini bisnis RANS Entertainment yang paling besar adalah akun YouTube yang mendulang banyak cuan dari berbagai iklan. 

Perusahaan yang kerap melacak statistik dan analitik media sosial, Social Blade, memperkirakan pada 2023 lalu pendapatan tahunan RANS dari iklan berada di kisaran US$577,8 ribu hingga US$9,72 juta. Hal ini, setara sekitar Rp8,29 miliar smpai Rp132,02 miliar.

Informasinya, Social Blade menggunakan asumsi bahwa pendapatan per seribu tayangan (cost per thousand views/CPM) berada di angka US$0,25-US$4.

2. Kuliner

Di awal Februari 2023, Raffi dan Nagita telah mempublis 4 unit usaha baru di bidang food and beverage (F&B) alias bisnis kuliner. Sejumlah bisnis kuliner yang mereka gaet mulai dari Haraguchi Kei, restoran karage otentik asli Jepang yang gerai pertamanya ada Gandaria City Jakarta.

Hal itu, juga ada Ikkudo Ichi yang menjual ramen dan Warung Leko, The Hive Kitchen yang dikenal dengan produk Kebab Queen, yang terakhir adalah Gunawarman Group. Tak hanya restoran, Raffi juga menggelontorkan uangnya ke warung makan kaki lima seperti Rojo Sambel. Raffi mengaku sangat ingin mengembangkan UMKM tanah air.


3. Properti

Bisnis lain yang dikembangkan Raffi Ahmad yang juga dijuluki Sultan Andara itu kini terus bertambah. Dia berencana ekspansi bisnis ke sektor properti. Perusahaannya, akan membangun sebuah apartemen, dekat dengan lokasi sang artis di sekitar kawasan Andara, Jakarta Selatan.

Raffi Ahmad mengungkapkan telah waktunya para generasi milenial dan Gen Z memiliki hunian impian, yang tak hanya jadi tempat tinggal, tetapi juga memenuhi gaya hidup mereka. Bisnis properti tersebut menggandeng pengembang apartemen mewah di kawasan Kemang, Asiana Group.

4. Fashion

Belum cukup sampai disitu, tak kalah Nagita Slavina menghadirkan brand fashion terbarunya yakni NASL By Nagita Slavina di Shopee. NASL merupakan sebuah brand fashion lokal yang diluncurkan pada Desember 2022 oleh Nagita Slavina.

NASL ini diperuntukkan guna menjadi sebuah platform yang bisa merepresentasikan semua perempuan hebat di Indonesia dari berbagai kalangan.

<Anto/geobdg>.

Share us:

Similar Posts

Leave a Reply