BANDUNG — Persib Bandung menunjukan permainan terbaiknya di hadapan Bali United. Tak tanggung-tanggung, musuh besarnya itu dipermalukan 0-3. Mengantarkan Persib lolos ke grand final dengan agregat gol 4-1.
Adalah Ciro Alvez, Febri Hariyadi dan Edo Febriansah yang membuat prestasi Persib menjulang tinggi. Tiga gol mereka menjerumuskan Bali United ke dalam jurang kesedihan.
“Di atas lapangan, dalam laga 90 menit, Persib sangat dominan. Saya tidak ingat kapan Bali benar-benar memiliki peluang dan mengganggu gawang Persib,” kata Bojan Hodak.
Di hadapan Bali United, Persib nggak ada matinya. Taktik dan strategi Bojan Hodak jauh di atas tim berjuluk Serdadu Tridatu. Hingga anak-anak Bandung bisa menelan Bali, lewat gol-gol yang dirancang efektif.
“Menurut saya, kami pantas untuk melaju ke final karena hari ini. Kami memiliki lebih banyak peluang. Kami membuat lawan kesulitan menjebol gawang Persib,” ungkap Bojan Hodak usai pertandingan.
<dani/geobdg>