Foto NHK

Gempa Berkekuatan Magnitudo 5,3 Guncang Tokyo

0 minutes, 55 seconds Read

TOKYO–Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,3 mengguncang Tokyo dan bagian timur Jepang pada Jumat malam, kata pemerintah.

Gempa tersebut terjadi sehari setelah pemerintah mengeluarkan peringatan pertama tentang risiko gempa besar di bagian barat Jepang.

Menurut Reuters, kerusakan di daerah terdekat dengan pusat gempa belum diketahui secara pasti.

Perdana Menteri Fumio Kishida mengatakan pemerintah belum menerima laporan mengenai kerusakan besar. Ia berbicara di kantornya di Tokyo tak lama setelah gempa.

Pusat gempa berada di Prefektur Kanagawa di sebelah selatan sebelah Ibu Kota Jepang pada kedalaman 10 km (6,2 mil), kata Badan Meteorologi Jepang (JMA).

Kanagawa tidak terletak di zona barat di sepanjang pantai Pasifik yang dikenal sebagai Palung Nankai. Wilayah itu diprediksi dilanda gempa besar dengan kekuatan magnitudo 8 atau lebih tinggi.

Tidak ada peringatan tsunami yang dikeluarkan setelah pemerintah mengirimkan peringatan gempa kuat bagi penduduk di Tokyo dan Prefektur Kanagawa, Saitama, Yamanashi dan Shizuoka.

Share us:

Similar Posts