BANDUNG — China harus menerima kenyataan gagal bersinar di Piala Asia 2024. Tim asuhan Jankovic tidak bisa lolos dari babak penyisihan grup A.Tim asuhan Alexandar Jankovic tidak beruntung. Butuh hasil imbang untuk lolos ke Babak 16 besar, justru harus menerima bala.
Tuan rumah Qatar memaksa China angkat koper lewat gol semata wayang Hasan Al Haydos. Membuat China gagal menggapai gelar juara sejak berpartisipasi pada 1976.
Prestasi terbaik China, dilansir Wikipedia adalah dua kali meraih posisi runner up pada 1984 dan 2004. Selebihnya menangkap angin.
Kini China kembali mengulang kegagalan. Karena tidak bisa melewati juara bertahan Qatar di laga terakhir grup A.
China pun tidak bisa mengoyak jala Lebanon dan Tajikistan. Melawan dua negaera itu China hanya bisa bermain imbang 0-0.
“Kami kecewa. Kami mengharapkan hasil pertandingan yang bagus. Tapi kita tidak bisa berharap hasil besar jika tidak bisa cetak gol kemenangan,” bilang Jankovic.
<dani/geobdg>