BANDUNG — Rumah Sakit Hermina Arcamanik kali ini membuka Layanan terbaru yakni Sport Medicine bagi masyarakat. Tentunya tujuan dibukanya layanan Sport Medicine di RS Hermina ini, sebagai bentuk untuk memenuhi kebutuhan para atlet dan penggiat olahraga , apabila suatu saat cidera saat melaksanakan aktifitas olahraga.
Dokter Sport Injuey RS Hermina dr. Alvin Da Costa SpOT (K), mengungkapkan Sport Medicine ini pelayanan dalam penanganan cidera dalam olahraga. Hal itu, yang umumnya ditimbulkan akibat dari kecelakaan, teknik pelatihan yang buruk, peralatan yang tidak memadai, Fisik yang kurang bugar, pemanasan dan peregangangan yang kurang, dan terlalu sering menggunakan bagian tubuh tertentu disaat berolahraga.
“Cidera alahraga yang sering dialami para atlet bukan hanya mempengaruhi performa atlet dilapangan tetapi juga sangat terpengaruhi akan prestasinya/ Hal itu, bahkan hilangnya kesempatan untuk mengikuti kompetisi secara penuh,” ungkapnya, saat ditemui usal Grand laounching Sport Medicine di RS Hermina Arcamanik, Bandung, Rabu, 7 Pebruari 2024.
Menurut dr. Alvin, yang memang ahli dibidang orthopedi ini, Sport medicine itu sering terjadi pada olahraga yang kontak-kontak sport seperti Bola Basket, Voli, Sepakbola, Badminton, Tenis Lapangan. hal itu, medicine ini tak hanya melulu bagi para atlet tetapi masyarakat yang ada kaitanya dengan kontak tersebut juga perlu skining dan memberikan edukasi arti pentingnya pendinginan dan pemanasan setelah dan sebelum olahraga itu sangat perlu.
“RS Hermina disini merasa perlu memberikan pelayanan kedokteran olahraga bagi masyarakat umum khususnya bagi para atlet. Hal tersebut, melalui pelayanan kedokteran olahraga dan tak hanya melayani penangan dan perawatan cedera serta rehabilitasi untuk pemulihan, tapi juga menyediakan layanan pencegahan penyakit atau cedera.
<Saluri/geobdg>.