Tangkapan layar via WA

Puting Beliung Mampu Runtuhkan Atap Baja Bangunan KH Teks

1 minute, 6 seconds Read

BANDUNG–Kekuatan puting beliung begitu dasyat menerjang kawan Rancaekek, Rabu sore. Angin yang bertiup kencang mampu mengangkat atap-atap bangunan kerangka baja di pabrik KH Teks. Sontak air hujan pun membasahi produk yang tersimpan di dalam bangunan.

Para karyawan pun tampak panik melihat atap bangunan tempat mereka kerja terlepas. “Saya lemas melihat ini semua,” suara karyawan yang merekam situasi di tempat kerjanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, bencana puting beliung terjadi Rabu sore sekitar pukul 15.50. Tiupan angin kencang itu dibarengi hujan lebat dan kilatan petir yang menggelegar.

Angin yang datang tiba-tiba terlihat memutar-mutar dan menerbangakan segala benda yang tercerabut. Langit pun terlihat hitam oleh benda-benda yang beterbangan.

Tiupan angin beliung begitu kuat sehingga mampu mematahkan tiang-tiang penyangga atap, menumbangkan, bahkan menjungkirbalikan mobil dan motor.

“Saya lihat ada tiga mobil yang terparkir terguling. Itu menunjukkan kuatnya hempasan angin puting beliung,”kata Luay, salah seorang warga Rancaekek.

Luay juga mengungkapkan, akibat puting beliung, lalu-lintas antara Rancaekek-Garut macet total. Karena pohon tumbang dan banyak material yang menghalangi jalan. <ds/geobdg>

Share us:

Similar Posts