BANDUNG — Kota Bandung mempunyai banyak sekali kuliner atau makanan khas yang super nikmat. Salah satu yang terkenal adalah mie kocok kaki sapi khas Bandung. Mie kocok terdiri dari perpaduan mi basah yang kenyal dan kuah kaldu yang cukup gurih.
Ditambah adanya potongan kikil atau kulit sapi dan kaki sapi yang nikmat membuat mi kocok ini menjadi begitu sangat spesial. Tak perlu jauh-jauh pergi ke Bandung untuk mencicipi mie kocok. Bulan Januari 2024 ini, musim hujan telah tiba bahkan disaat weekend dari pagi hingga sore hari Kota Bandung selalu diguyur Hujan.
Disaat itulah, kamu bisa mencoba buat mie kocok kaki sapi di rumah sendiri dengan resep yang dibagikan sekarang adalah sebagai berikut:
Resep Mie Kocok Kaki Sapi Bandung
Bahan
- 500 gram mi basah
- 1 ons tauge mentah
- Seledri secukupnya
- 1 buah kaki sapi (kira-kira 1 kilogram)
- 1,5 liter air
Bumbu
- 4 lembar daun salam
- 3 batang serai
- 2 ruas jahe Bumbu halus
- 5 siung bawang putih
- 5 buah bawang merah
- Penyedap rasa secukupnya
Foto: Mie kocok kaki sapi khas Kota Bandung.
Cara Membuat Mie Kocok:
1. Pertama, siapkan kaki sapi. Masak dalam panci presto selama satu jam, tidak perlu diberi bumbu. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan.
2. Siapkan panci, didihkan air 1,5 liter. Kemudian masukkan daun salam, serai yang sudah digeprek, dan potongan jahe yang sudah digeprek ke dalam air.
3. Masukkan kaki sapi yang sudah dipresto tadi, kemudian rebus sampai matang dan empuk.
4. Sambil menunggu kaki sapi matang, siapkan bumbu halus. Iris tipis bawang merah dan bawang putih. Goreng hingga harum, matikan api dan tiriskan.
5. Haluskan bawang merah dan bawang putih bisa menggunakan ulekan atau blender. Setelah itu masukkan ke dalam rebusan kaki sapi. Aduk rata.
6. Berikan penyedap secukupnya sesuai selera.
7. Sajikan dalam mangkuk dengan mi basah dan taburan daun seledri.
8. Kamu juga bisa menambahkan aneka topping lain sesuai selera seperti bakso atau siomay basah.
Selamat mencoba dan disantap saat masih panas aduh nikmat rasanya …
<Anto/Geobdg>.