BANDUNG — Mateo Kocijan bukan pemslain asing anyar terakhir yang direkrut Persib Bandung jelang bergulirnya Kompetisi Liga 1 musim 2024/25.
Invasi pemain asing anyar akan bertambah. Selain karena regulasi delapan pemain asing yang diterapkan PT LIB, kabarnya Persib akan mengganti satu pemain asing lainnya.
Artinya, Persib setidaknya bakal mendatangkan dua pemain asing anyar lagi untuk melengkapi timnya agar bisa tanpil kompetitif di Liga 1 dan AFC Champions League Two.
“Kita terus berkomunikasi dengan coach Bojan tentang kebutuhan pemainnya. Soal pemain Bojan yang menentukan,” kata Adhitia Putra Herawan, Director of Sport Persib Bandung.
Bola kini di tangan Bojan Hodak. Karena musim ini Bojan punya kebebasan memilih dan mencari pemain asing sesuai seleranya. Yang cocok dengan konsep sepakbolanya untuk membawa Persib menambah panjang gelar juara Liga 1.
<dani/geobdg>