Tangkapan Layar: Wadir 1, Bidang Akademik dan Kemamahasiswaan, Saluri, saat menyerahkan dua ekor Domba kepada Kaprodi Geologi dan Manajemen Informatika. (Dok. Apri).

POLGETA AGP Perlu Kerja Keras dan Cerdas

1 minute, 30 seconds Read

BANDUNG — Politeknik Geologi dan Pertambangan (POLGETA) AGP, di Hari Rayal Idul Adha 1445 Hijriah tahun ini ingin berbagi suka cita. Hal itu dengan warga sekitar kampus berkurban 2 (dua) ekor Domba.

Kegiatan ini dilangsungkan di kampus 1, Polgeta AGP, Jln. Lodaya No.38 Bandung, Selasa, 18 Juni 2024. Kurban tahun ini diserahkan dari lembaga ke Kaprodi Geologi, Yuniarti Ulfa dan Kaprodi Manajemen Informatika, Frian Prianas.

Wakil Direktur 1, Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Saluri. Dia menjelaskan bahwa tahun ini baru mampu memberikan 2 (dua) ekor Domba. Semoga tahun depan bisa memberikan kurban lebih besar lagi seekor atau bahkan dua ekor Sapi.

“Ya, kami juga tentunya tetap bersyukur atas ridlo Allah SWT berkah rejeki yang diperoleh. Mudah-mudah Polgeta AGP terus berjalan ke arah yang lebih baik. Yakni jumlah mahasiswa baru terus bertambah,” jelasnya.

Tahun ini, lanjut Saluri, penerimaan mahasiswa baru Polgeta AGP targetnya yakni 300 orang. Tentunya, tersedia kuota untuk yang beasiswa dan reguler masing-masing prodi mendapat 1 kelas. Hal ini, tentu bukan hal yang mudah. Tetapi dengan kerja keras dan ridlo Allah SWT semua itu bukan sesuatu yang
sulit.

“Ini suatu tantangan yang harus dijawab dengan kerja keras dan cerdas. Tetapi dengan tim yang sudah ada sejak tahun lalu, semoga bisa memperoleh apa yang ditargetkan oleh lembaga,” tukas dia.

“Kami juga saat ini sedang upgrade Akreditasi, mudah-mudahan lancar. Segala sesuatu telah disiapkan dokumen dan visitasi memperoleh hasil terbaik sesuai keinginan,” pungkas Saluri. <Anto/geobdg>

Share us:

Similar Posts