Foto Humas Pemkot Bandung

Instagram Jadi Platform untuk Kelola Keluhan Publik

1 minute, 2 seconds Read

BANDUNG–Analis Kebijakan Ahli Pertama Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Barat, Ahmad Fauzan Nurrahman, menyampaikan sebagian besar Pemerintah Daerah di Provinsi Jawa Barat menggunakan Instagram sebagai platform utama untuk berkomunikasi dengan masyarakat dan mengelola keluhan publik.

Menurutnya, dalam pengelolaan keluhan di media sosial dibutuhkan pendekatan proaktif untuk menghindari ketidakpuasan masyarakat dan menjaga reputasi lembaga.

“Pemerintah daerah mengandalkan respons cepat terhadap keluhan yang masuk. Strategi pengelolaan pengaduan yang sukses diharapkan dapat meningkatkan reputasi organisasi secara keseluruhan,” jelas dia pada Ngulik 13, Kamis (4/7).

Menurut Humas Pemkot Bandung Ahmad menyebutkan bahwa strategi utama pemerintah daerah dalam pengelolaan keluhan ialah memprioritaskan koordinasi, kolaborasi, dan komunikasi langsung melalui Instagram. Mereka juga menekankan pentingnya pelatihan, pemahaman algoritma, dan penanganan keluhan yang terintegrasi untuk meningkatkan pengelolaan keluhan di media sosial.

Kendati demikian, Ahmad mengatakan, terdapat sejumlah tantangan dalam pengelolaan media sosial. “Tantangan tersebut meliputi verifikasi keaslian pengaduan, kebutuhan akan tim khusus, serta ekspektasi masyarakat yang tinggi terhadap respon cepat,” tutur dia.<ds/geobdg>

Share us:

Similar Posts