Gigi Riva, legenda sepakbola Timnas Italia. (Foto: avvenire.it)

Gigi Riva Legenda Sepakbola dan Pencetak Gol Terbanyak Timnas Italia Meninggal Dunia

1 minute, 7 seconds Read

BANDUNG – Dunia sepakbola Italia berduka. Legenda Sepakbolanya Gigi Riva menghembuskan nafas terakhirnya di usia 79 tahun.

Cagliari, mantan klubnya menginformasikan Gigi Riva meninggal sebelum laga final Piala Super Italia antara Napoli vs Inter Milan dimulai.

Gigi dikabarkan telah sakit sejak akhir pekan lalu, dan dirawat di ruang rumah karena masalah jantung.

Pencetak adalah gol terbanyak timnas Italia sepanjang masa. Tampil 42 kali bersama Gki Azzuri, Gigi Riva menorehkan 35 gol.

Dilansir Antara, hingga saat ini rekor gol pahlawan Italia di Euro 1968 abadi. Belum terpecahkan pemain lainnya.

Sepanjang 1963-1976, Gigi Riva berkiprah di Serie A bersama Cagliari. Dan menyumbangkan gekar juara Serie A pada musim 1969/70.

Karirnya menjulang dengan raigan tiga kali jadi top sjor Seria A bersama Cagliari, klub yang dibelanya selama 13 tahun.

Gelar Ballon d’Or 1969, nyaris diraihnya. Tapi dalam pemilihan harus kalah dari rekan senegaranya, Gianni Rivera yang bermain untuk AC Milan.

Di Piala Dunia 1970, Gigi Riva membawa Italia ke final. Tapi langkah pencetak 3 gol di pesta akbar sepakbola dunia itu dihentikan Brazil yang menang telak 4-1.

<dani/geobdg>

Share us:

Similar Posts

Leave a Reply