Bojan Hodak tidak istimewakan pemain top dalam menentukan starting eleven saat Persib jamu Persis di kompetisi Liga 1 (Foto: Instagram Marc Klok)

Bojan Hodak Tidak Istimewakan Pemain Top Persib

1 minute, 10 seconds Read

Bojan Hodak Tidak Istimewakan Pemain Top Persib

BANDUNG — Marc Klok tidak mau menunda waktu. Kelar bela timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar ingin langsung bergabung dengan Persib.

Marc Klok ingin terlibat dalam program pemantapan tim jelang bentrok dengan Persis Solo, Minggu 4 Februari 2024 di Stadion GBLA, Bandung.

“Saya ingin dipercaya tampil dan memenangkan pertandingan bersama Persib. Saya sangat rindu atmosfir kompetisi liga,” kata Marc Klok.

Marc Klok pemain inti Persib disemua laga wajibnya. Dia jenderal lapangan dan perannya sangat sentral. Tidak pernah absen bela Persib, kecuali cedera atau akumulasi kartu.

Tapi khusus lawan Persis, Bojan tidak menggaransi Marc Klok bisa jadi starter. Bojan harus tahu kondisi terkini pemainnya, sebelum memainkannya di laga resmi.

“Indonesia melaju ke 16 besar Piala Asia. Waktu Marc bersama timnas makin panjang. Saya detail menilai pemain untuk tampil dilaga resmi,” bilang Bojan Hodak.

Bentrok dengan tim manapun, Bojan Hodal selalu pemain yang terbaik untuk klub. Bukan karena nama besarnya.

“Kondisi terakhir Marc kuncinya. Apakah dia bisa jadi starting eleven. Atau main dari bangku cadangan,” ungkap Bojan Hodak di Stadion Sodoligh, Persib, kemarin.

Share us:

Similar Posts

Leave a Reply