BANDUNG — Pasca menangi el clasico Indonesia, spirit dan motivasi Persib Bandung makin membara. Anak asuh Bojan Hodak ingin tampil sempurna dengan memenangi enam laga tersisa di putaran kedua Liga 1 musim ini.
Seluruh pasukan tempur Bojan Hodak ingin secepatnya memastikan Persib lolos championship series. Menyusul Borneo FC yang sudah memastikan lolos championship series.
“Semua dalam mood yang bagus dan semua senang dengan kondisi Persib terkini yang sukses meraih tiga kemenangan beruntun. Mereka berada dalam atmosfer yang bagus untuk kembali meraih kemenangan di laga wajibnya,” kata Bojan Hodak di Stadion Sodoligh, Senin 11 Maret 2023.
Praktis persiapan Persib untuk menghadapi Persikabo 1973 sangat bagus. Semua pemain antusias dan siap kembali menjulangkan prestasi Maung Bandung agar cepat lolos championship series.
“Tidak banyak perubahan di dalan tim. Hanya Rahmat Irianto yang belum siap. Sisanya sudah siap. Bahkan Jupe sudah kembali dari kursus kepelatihan dan mempelajari banyak hal di dalam tim,” bilang Bojan Hodak.
<dani/geobdg>