(Foto: @persib)

Ada Apa Bojan Hodak Kritik Pemainnya Bersikap Kekanak-kanakan?

0 minutes, 59 seconds Read

BANDUNG — Bojan Hodak happy Persib Bandung sukses menumbangkan juara regular series Borneo FC 2-1 di depan bobotoh fanatiknya di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis 25 April 2024. Hasil itu mengunci Persib di posisi runner up.

Tapi, dibalik kegembiraan yang menyapanya, Bojan Hodak juga merasakan kekecewaan yang mendalam. Dia tidak menyangka anak asuhnya membuat kesalahan elementer, ketika Borneo membuat gol balasan ke gawang Kevin Ray Mendoza.

“Gol yang lahir ke gawang kami terlihat seperti kekanak-kanakan. Beckham yang seharusnya menguasai bola, melakukan aksi sirkus.  Dan pada akhirnya kami kebobolan karena aksi Beckham,” sesal Bojan Hodak.

Pelatih berpaspor Kroasia itu sulit menerima kesalahan fatal di tengah ketatnya persaingan. Dia tidak mau kejadian itu terulang lagi di championship series, ajang perebutan trofy juara Liga 1.

“Kejadian itu harus menjadi pelajaran untuk ke depannya. Harusnya pada situasi yang tidak menguntungkan,  kami bereaksi lebih baik lagi,” ungkap Bojan Hodak usai pertandingan.

<dani/geobdg>

Share us:

Similar Posts

Leave a Reply