(Foto: @fcbayern)

Thomas Tuchel Susul Klopp dan Xavi Mundur di Akhir Musim Kompetisi

1 minute, 2 seconds Read

BANDUNG — Pelatih Bayern Muenchen Thomas Tuchel memiliki kontrak kerja hingga 30 Juni 2025. Tapi Tuchel memutuskan mengakhiri kontraknya lebih cepat. Dia akan meninggalkan Muenchen di akhir musim ini.

Keputusan mundur itu disepakati Tuchel dan klub. Kedua pihak bersepakat mengakhiri kerja sama pada akhir musim 2023/2024. Tuchel meyusul Jurgen Klopp yang mundur dari Liverpool dan Xavi Hernandez yang meninggalkan Barcelona di akhir musim ini.

“Kami sepakat mengakhiri hubungan kerja pada akhir musim ini. Sampai saat itu tiba, saya akan terus berusaha semaksimal untuk mencapai kesuksesan klub,” kata Thomas Tuchel dilansir Antara News.

“Dalam diskusi yang baik dan terbuka, kami mengambil keputusan untuk mengakhiri hubungan kerja kami dengan kesepakatan bersama di musim panas,” timpal CEO Die Rotten Jan-Christian Dressen.

Mundurnya Tuchel tidak lepas dari hasil minor yang diraih dalam tiga pertandingan terakhir Die Rotten di semua kompetisi. Di Bundesliga, Die Rotten ditumbangkan Leverkusen 0-3. Takluk dari Bochum 2-3. Dan dilucuti Lazio 0-1 di leg pertama babak 16 Liga Champions. <dani/geobdg>

Share us:

Similar Posts

Leave a Reply