(Foto: @sinisukanthony)

Ginting Gagal ke Final Indonesia Masters 2024 Pasca Main Alot dan Ketat

1 minute, 43 seconds Read

BANDUNG — Meski telah berjuang keras, tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting gagal melaju ke final Indonesia Masters 2024. Ia harus mengakui kekuatan pebulutangkis Kanada Brian Yang.

Di babak semifinal, Sabtu 27 Januari 2024, di Istora Senayan Jakarta itu, Ginting kalah melalui rubber game 21-13, 17-21, 19-21.

Berdasarkan kantor berita Antara, pada gim pertama perebutan angka keduanya berlangsung sengit dan alot. Hingga Ginting sempat menyamakan kedudukan 10 – 10. Sayang pada interval gim pertama smash tunggal putra peringkat 4 dunia ini tersangkut di net, dan gim pertama Yang unggul.

Gim kedua Ginting yang tampil lebih percaya diri dan memimpin kedudukan sementara 7-1, sebelum akhirnya ia merebut interval gim kedua dengan skor 11-9.

Setelah interval, Ginting terlihat lebih tergesa-gesa mematikan bola. Akhirnya Kanada pun bisa menyamakan kedudukan 13-13 dan untuk pertama kalinya memimpin dengan skor 14-13 atas Ginting. Upaya mengejar ketertinggalan dijawab Yang dengan pertahanan cukup baik.

Setelah beberapa kali skor identik, akhirnya gim kedua direbut Yang dengan skor 21-17 dan memaksakan rubber game untuk memperebutkan satu tempat di babak final.

Gim pamungkas kembali berlangsung ketat dengan Ginting sempat tertinggal empat poin dari Yang pelan-pelan bisa menyamakan kedudukan dan unggul 11-9.

Selepas interval gim ketiga, Ginting mencoba tampil lebih tenang, ulet, dan menempatkan bola-bola yang menyulitkan lawan. Strategi itu membuahkan hasil dengan unggul sementara 15-11 dan 17-13.

Namun, Yang tampak telaten dan tidak terburu-buru akhirnya mengamankan tempat di babak final dengan mengunci kemenangan 21-19 atas Ginting.

Dengan kalahnya Ginting, dipastikan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto atau Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menjadi satu-satunya wakil Indonesia di final Indonesia Masters 2024.

<dani/geobdg>

Share us:

Similar Posts

Leave a Reply